Siapa sih yang tidak kenal dengan penyakit yang satu ini. Kanker adalah salah satu penyakit yang menyebabkan kematian terbesar. Selama ini penyakit kanker adalah penyakit yang susah disembuhkan, beberapa ahli kedokteran bahkan mengatakan apabila seorang pasien mengidap penyakit kanker dan sudah stadium lanjut, maka kehidupan dari pasien tersebut bisa diprediksikan, atau dengan kata lain tinggal menunggu hari H nya...
Kabar gembira datang dari negara inggris, tim Ilmuwan disana berhasil mengubah virus Herpes yang sudah dimodifikasi dan tergolong patogen, menjadi pembunuh beberapa jenis penyakit kanker.
Hasil penelitian sejumlah ahli itu menunjukkan bahwa metode menginjeksi virus herpes itu bisa menghancurkan sel-sel kanker. Dari 17 pasien kanker di Rumah Sakit Marsden Inggris yang disuntik virus Herpes, 93 persen diantaranya tidak menunjukkan perkembangan kanker baru. Dua tahun kemudian, 82 persen pasien tidak ditemukan lagi adanya pertumbuhan sel kanker.
Metode terbaru ini dilakukan dengan menginjeksikan virus herpes ke dalam sel kanker. Di dalam sel, virus bekerja dengan tiga cara, yakni mencari dan membunuh sel kanker serta memproduksi sel protein untuk pertumbuhan organisme.
Secara bersamaan, proses tersebut akan menstimulasi terbentuknya sistem kekebalan tubuh serta memberi proteksi terhadap tubuh dari pertumbuhan sel kanker baru.